KEAJAIBAN AL QUR’AN

KEAJAIBAN AL QUR’AN Ciri khas Al Qur’an, yang diwahyukan 14 abad yang lalu, dan hikmah Maha-Agung yang dikandungnya, merupakan bukti mutlak bahwa Kitab Suci ini merupakan Kalam Allah. Selain itu, Al Qur’an memiliki banyak mukjizat yang membuktikannya sebagai wahyu Allah. Di antaranya adalah sejumlah fakta-fakta ilmiah, yang hanya dapat kita temukan dengan menggunakan teknologi abad ke-20, dinyatakan di dalam Al Qur’an 1400 tahun yang lalu. Fakta-fakta ini, yang tidak mungkin dapat diketahui di masa Al Qur’an diturunkan, sekali lagi memperlihatkan di hadapan manusia zaman sekarang, bahwa Al Qur’an adalah benar-benar perkataan Allah.

Kamis, Oktober 29, 2009

AJAKAN

Assalamu 'alaikum Wr. Wb.
Saudaraku, waktu terus bergulir, walau usia kita terus bertambah namun hakekatnya kontrak hidup kita didunia ini semakin mendekati akhir dari perjalanan hidup kita. Apakah yang sudah kita perbuat untuk mempersiapkan diri menghadapi kematian kita, yang sekalipun kita menjauhinya, berusaha semaksimalnya untuk bertahan hidup didunia ini namun lambat laun pasti akan mati juga dan mulailah memasuki alam akherat dan akan ditanyakan untuk kau apakan jatah hidup kita didunia ini ?
Mari instropeksi pada diri sendiri, apakah kita yang mengaku sebagai hamba Allah ini telah melaksanakan kewajiban dengan benar sesuai dengan yang dikehendaki-NYA ?
Pergunakan sisa usia kita untuk kembali mendalami tuntunan yang benar sesuai dengan Al-Qur'an dan As-Sunnah NabiNya!!!
Mari bersama-sama kami belajar Islam dan mengamalkannya dalam kehidupan dengan benar dan konsekuen atas keimanan kita.
Melalui blog ini dan blogrol Islam lainya yang sudah kami buat link-nya, kita dapat belajar Islam. Yang penting HATI BENING, SIAP MENERIMA KEBENARAN DARI MANA DATANGNYA, IKHLAS MENGAMALKAN DAN MAU MENYEBARLUASKAN KEPADA SAUDARA YANG LAIN !!
Mudah-mudahan Allah SWT menggolongkan kita dalam golongan orang-orang yang bertaqwa dan memberikan pertolongan-Nya pada kita semua, Amin..Amin Ya Rabbal 'alamin
Wassalamu 'alaikum Wr. Wb.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Entri Populer